Total Tayangan Halaman

Senin, 10 Maret 2014

5 NAMA ORANG INDONESIA YANG SUKSES DI BISNIS ONLINE



5 Orang Indonesia Yang Sukses di Bisnis Online 

Bisnis online sudah banyak sekali menciptakan pengusaha / pebisnis yang berpenghasilan luar biasa. Walaupun begitu, tidak pernah ada kata terlambat untuk memulai bisnis online karena dunia internet marketing sangat luas pasarnya dan bisa menjangkau siapa saja. Peluang bisnis inilah yang dulu sudah menjadi sasaran para pelopor pebisnis online di Indonesia. Mau tahu siapa saja mereka ?

1. Hendrik Tio

Hendrik Tio adalah pemilik sekaligus pendiri toko online Bhinneka.com. Berdiri sejak tahun 1999, kini toko tersebut sudah mampu meraup omset hingga 60 miliar setahunnya. Sebuah angka yang fantastis terutama jika melihat modal awal yang dikeluarkannya hanya senilai Rp. 100 juta.

2. Andrew Darwis

Andrew Darwis adalah pelopor berdirinya situs komunitas terbesar di Indonesia, yaitu kaskus.co.id. Dalam situs ini, menyediakan ruang bagi seluruh pengguna internet untuk berdiskusi hingga bertransaksi bisnis.

3. Anne Ahira

Wanita kelahiran Bandung tahun 1979 ini memulai bisnis online sejak tahun 2001. Tahun 2005, Anne Ahira mendirikan sebuah sekolah Internet Marketing secara online yaitu AsianBrain.com. Saat ini Asian Brain memiliki banyak sekali member di seluruh pelosok Indonesia. Di internet banyak sekali kontroversi tentang Anne Ahira. Pada tahun 2007, Indonesia memintanya untuk berbicara di APEC sebagai wakil Indonesia.

4. Rudi Salim

Bisnis game online membawanya meraih keberuntungan. Meski pun pada awal dirinya terjun ke bisnis online berawal dari usaha pembiayaan traksaksi penjualan online. Namun kini, usahanya sudah berjalan hingga memiliki delapan cabang di delapan kota. Selain itu, omsetnya sudah mencapai Rp. 1,3 Miliar sebulan. Semua itu diraih dengan mengorbankan kuliahnya serta menjual mobil dan sebuah usaha karaoke milik keluarga.

5. Budi Darsono

Hampir semua orang membuka situs detik.com untuk melihat berita terkini. Namun kita belum tentu mengenal siapa yang berada di balik kisah sukses pendirian situs berita online pertama di Indonesia tersebut. Dialah Budiono Darsono. Idenya mendirikan detik.com ini berawal ketika majalah Detik harus dibredel di era Orde Baru karena dianggap berlawanan dengan pemerintah. Media internet kala itu belum memiliki banyak regulasi sehingga lebih mampu memuat berita yang bersifat kritis sekalipun kepada pemerintah.

Di antara 5 nama tersebut di atas, tentu saja masih banyak lagi yang sukses di bisnis online. Yang tak bisa di sebutkan di sini. Setidak-tidaknya bisa menginspirasi kita untuk sukses menyusul langkah mereka. Tidak ada kata terlambat untuk memulai. Sekali lagi sukses harus mulai dari sekarang.

Jumat, 07 Maret 2014

CARA MEMBUAT AKUN PAYPAL




Cara Membuat Akun PayPal Indonesia gratis 
Tutorial yang lengkap dan sangat jelas ini akan memudahkan bagi para pemula / new bie di dunia internet khususnya yang ingin memiliki sebuah akun / rekening baru di paypal. sebelum melangkah ke pendaftaran, perlu diketahui dulu tentang apa itu paypal. Paypal adalah sebuah perusahaan yang menyediakan jasa transfer uang melalui surat elektronik, menggantikan metode lama yang masih menggunakan kertas, seperti cek dan wesel pos. PayPal juga menyediakan jasa untuk pemilik situs e-commerce, pelelangan, dsb.
Sebelum mendaftar / membuat rekening online ini, kita harus mempunyai sebuah alamat email yang masih aktif terlebih dahulu, bisa GMAIL, YAHOOMAIL. HOTMAIL, dll, ini adalah syarat wajib yang tidak bisa ditawar-tawar lagi. karena Id paypal anda nantinya adalah alamat email yang anda buat mendaftar di paypal tersebut. Kita harus ingat dengan kata sandi email tersebut, karena selain untuk mendaftar, juga untuk melakukan konfirmasi pembuatan rek. paypal yang dikirimkan melalui email yang didaftarkan nanti.

Cara Mendaftar-Membuat akun PayPal

1. Silahkan buka situs www.paypal.com . kemudian tunggu beberapa saat sampai muncul halaman Utama PayPal.

2. Kemudian langkah berikutnya silahkan klik Daftar di sisi kanan atas. Dan tunggu sampai terbuka halaman berikutnya.

3. Silahkan pilih negara dan bahasa yang akan kita gunakan.  Disini ada 3 pilihan rekening yaitu : Pribadi, Primer dan Bisnis.  Silahkan pilih yang primer aja dengan klik tombol memulai , kemudian akan terbuka lagi halaman formulir pendaftaran untuk buat rekening paypal baru.

4. Pada formulir tersebut ada 14 kolom isian yang wajib diisi, ingat gunakan data yang sebenar-benarnya sesuai dengan data yang ada di kartu identitas KTP, Paspor atau SIM, karena ini berguna bila suatu saat ada masalah dengan rekening PayPal kita. Bila sudah selasai mengisi formulir tersebut dengan benar silahkan Klik tombol setuju dan buat rekening. bila pengisiannya tidak ada yang keliru maka akan terbuka halaman baru lagi.

5. Silahkan masukkan kode yang di tampilkan pada gambar tersebut pada kolom yang tersedia, bila tampilan gambar kurang jelas silahkan ganti dengan klik " Perbarui Gambar " kemudian kita bisa kelangkah berikutnya dengan mengklik tombol lanjutkan

6. Bila belum mepunyai kartu kredit atau semacamnya bisa kita lewati untuk proses berikutnya. yaitu dengan klik tulisan " Masuk Ke Rekening Saya " .

7. Sampai proses ini rekening paypal sudah jadi, tapi perlu di konfirmasi terlebih dahulu, yaitu dengan cara buka alamat email yang tadi kita masukkan pada awal pendaftaran Paypal. Disini kita bisa menggunakan alamat email yahoo.com atau yang lainnya.

8. Silahkan klik konfirmaikan email agar Account / Rekening PayPal kita AKTIF. Kemudian akan terbuka halaman baru berikutnya.

9. Masukkan Kata Sandi / Password yang kita buat pada saat pertama kali pendaftaran, kemudian klik login. Bila tidak melakukan kesalahan dalam memasukkan kata sandi/password tersebut maka akan terbuka halaman barulagi.

10. Untuk melindungi akun PayPal, silahkan pilih pertanyaan yang tersedia, dan masukkan pada masing2 kolom, Dan silahkan simpan dan ingat pertanyaan dan jawabannya tersebut baik2, karena ini sangat penting sekali bila suatu saat lupa dengan akun paypal kita maka pertanyaan dan jawaban inilah yang akan diminta oleh pihak PayPal. dan  setelah selesai silahkan klik kirimkan.

11. Dan SELAMAT Sampai proses ini Rekening PayPal sudah diaktifkan dan Bila belum punya kartu kredit silahkan lanjutkan ke langkah berikutnya dengan klik Masuk Ke Rekening Saya . Dengan demikian kita sekarang sudah berhasil Membuat  Rekening di PayPal.

Sebelum anda memverifikasi account Paypal Anda dengan memasukkan nomor kartu kredit atau VCC maka akun anda dibatasi hanya bisa menerima dan mengirim USD 100,00 (seratus dollar). dan harap ingat selalu biasakan LOG OUT terlebih dahulu sebelum meninggalkan/menutup akun paypal kita. 

Demikianlah artikel tentang bagaimana cara mendaftar akun PayPal dengan mudah dan gratis. Semoga ini bermanfaat.

Kamis, 06 Maret 2014

CARA MUDAH MEMBUAT BLOG GRATIS DI BLOGGER.COM



Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger.com 

Untuk membuat blog gratis, sebenarnya ada beberapa platform yang bisa kita gunakan, diantaranya: Blogger.com, Wordpress.com. Tumblr.com, Jigsy.com, Blog.com, Webs.com, Weebly.com, my.opera.com, dan masih banyak lagi. Tentunya cara membuat blog di masing-masing platform ini pasti berbeda. Platform yang paling banyak digunakan adalah WordPress dan Blogger. Nah, halaman ini khusus membahas cara membuat blog di Blogger.com.
Disarankan menggunakan email di Google mail (Gmail) sebelum membuat blog di Blogger.com karena kedua layanan ini adalah produk Google yang bisa langsung dihubungkan dan membuat proses pembuatan blog lebih mudah.

Langkah yang harus dilakukan sebagai berikut :

1. Langkah pertama adalah mengunjungi situs Blogger.com
 
2. Kita akan melihat halaman selanjutnya, di sini kita bisa memasukkan akun Gmail dan password ke dalam kolom yang di sediakan. Lalu klik tombol "Masuk"

3. Kita akan masuk ke halaman selanjutnya, di mana kita akan melihat akun di Google termasuk foto profile eMail atau Google plus. Langkah selanjutnya adalah klik tombol "Lanjutkan ke Blogger". Nanti akan diarahkan ke halaman pembuatan blog.
 
4. Klik tombol "Blog Baru", nanti akan muncul pop up kolom isian untuk pembuatan blog.
  • Judul: Isi dengan judul blog, misalnya "Cara mencari uang lewat internat"
  • Alamat: Alamat blog Anda di blogspot, misalnya "agus-caramencariuanglewatinternet.blogspot.com"
  • Pilih Template: Templete default dari blogger ada 7 buah, pilih salah satunya.
  • Lalu klik tombol "Buat blog!"
A. Pengaturan dan Posting di Blogger.com
Setelah berhasil mendaftar di Blogger, langkah selanjutnya adalah membuat settingan untuk blog kita. Berikut ini penjelasan singkatnya.

Penjelasan singkat:
  • Ikhtisar: Data statistik tentang blog, diantaranya jumlah pengunjung, jumlah postingan, dan jumlah artikel.
  • Pos: Daftar artikel yang sudah ditulis, sudah diterbitkan, dan artikel yang masih dalam bentuk draft.
  • Laman: Halaman statis seperti page pada WordPress. Biasanya digunakan untuk halaman About, TOS, dan lain-lain.
  • Komentar: Pada halaman ini, kita bisa melihat komentar yang masuk. Kita juga bisa mengedit atau bahkan menghapus komentar yang tidak diinginkan.
  • Google+: Ini adalah akun sosial media dari Google yang bisa digunakan untuk blog.
  • Statistik: Data lebih detail tentang trafik pengunjung blog.
  • Tata Letak: Pada halaman ini kita bisa mengatur layout blog, menambahkan atau mengatur posisi widget.
  • Template: Pada halaman ini kita bisa mengganti template yang sesuai dengan keinginan.
  • Setelan: Halaman ini digunakan untuk mengatur setelan blog, pengaturan berapa artikel yang akan ditampilkan di halaman utama (homepage), pengaturan bahasa, komentar dimoderasi apa tidak, dan lain-lain.
B. Membuat Postingan Konten di Blogger
Berikut ini adalah langkah membuat postingan di dalam dashboard blogger.com:
  • Buat judul konten: buat judul singkat saja karena blogger membatasi jumlah karakter untuk judul postingan.
  • Masukkan artikel atau konten lain pada halaman konten yang sudah disediakan oleh blogger. Kita bisa memasukkan konten berbentuk text, gambar, dan juga video.
  • Kita bisa memasukkan link, mengganti format text, dan lain-lain, dengan bantuan menu formating yang ada di bawah judul konten.
  • Isi label/ kategori yang sesuai dengan konten yang kita buat, lalu klik tombol "Selesai" dibagian bawah kolom label.
  • Kita juga bisa menjadwalkan waktu posting konten tersebut sesuai dengan keinginan, membuat tautan permanen, menambahkan lokasi, bahkan menambahkan pilihan lainnya sesuai dengan kebutuhan.
  • Jika sudah yakin dengan konten kamu, silahkan klik tombol "Publikasikan".